get app
inews
Aa Text
Read Next : Satresnarkoba Polres Pringsewu Bekuk Pengedar Sabu di Pardasuka, Barang Bukti 22,06 Gram Disita

Warga Pekon Waluyojati Semarakkan HUT RI ke-79 dengan Beragam Lomba

Minggu, 18 Agustus 2024 | 12:42 WIB
header img
Warga Pekon Waluyojati antusias mengikuti berbagai perlombaan dalam rangka memperingati HUT RI ke-79, menunjukkan semangat kebersamaan dan cinta tanah air.Minggu,(18/08/2024). Foto iNewsPringsewu.id/Rehan

PRINGSEWU,iNewsPringsewu.id-Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, masyarakat Pekon Waluyojati, Kecamatan Pringsewu, Kabupaten Pringsewu, menggelar serangkaian perlombaan yang diikuti dengan antusias oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. 

Kegiatan yang penuh semangat ini diselenggarakan sebagai bentuk rasa syukur atas kemerdekaan yang telah diraih dan untuk memperkuat rasa kebersamaan di antara warga.

Nadhira, selaku Panitia Pelaksana, menjelaskan bahwa perlombaan yang diadakan meliputi jalan sehat, tarik tambang, balap karung dengan helm, dan makan kerupuk. Setiap lomba dilengkapi dengan hadiah menarik yang menambah semangat peserta. 

"Perlombaan 17 Agustus selalu menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh warga. Selain memberikan hiburan, ini juga menjadi sarana untuk meningkatkan kekompakan dan kerjasama tim," ujarnya pada Minggu (18/8/2024).

Kepala Pekon Waluyojati, Gunawan, menambahkan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekadar ajang hiburan, tetapi juga cara untuk menumbuhkan rasa persatuan, nasionalisme, dan kecintaan terhadap tanah air.

 “Kami berterima kasih kepada seluruh warga yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. Semoga dapat semakin mempererat kerukunan dan meningkatkan rasa nasionalisme di masyarakat,” ungkapnya.

Acara ini berlangsung dengan meriah, menunjukkan bahwa semangat kemerdekaan masih berkobar di hati masyarakat Pekon Waluyojati. Warga berharap kegiatan serupa dapat terus diadakan untuk mempererat persatuan dan menjaga warisan nasional. 

Editor : Indra Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut