PRINGSEWU,iNewsPringsewu.id-- Riyanto Pamungkas, yang dikenal sebagai seorang bakul kopi klangenan, kini resmi mencalonkan diri sebagai bakal calon Bupati Pringsewu dalam Pilkada 2024.
Riyanto akan berpasangan dengan Ketua DPC Partai Gerindra Pringsewu, Umi Laila.
Keduanya maju dengan tagline *"Riyanto-Umi 2024: All in Pringsewu. Dari Pringsewu untuk Pringsewu,"* dengan visi untuk mengabdi dan mewujudkan Pringsewu yang makmur, mandiri, aman, kondusif, maju, unggul, dan religius.
Riyanto, yang diusung oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Gerindra, secara simbolis menaiki Reog sebagai bagian dari prosesi pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pringsewu pada Kamis sore.
Dengan pengawalan para simpatisan dan masyarakat yang antusias, Riyanto dan Umi Laila berjalan menuju KPU Pringsewu untuk menyerahkan surat rekomendasi B1KWK dari partai pengusung mereka.
Pendaftaran ini diterima langsung oleh Ketua KPU Pringsewu beserta komisioner KPU dan Bawaslu, yang mengawasi jalannya proses pendaftaran dengan cermat.
Riyanto Pamungkas, dalam konferensi pers setelah pendaftaran, menyatakan keyakinannya bahwa dirinya, yang lahir dan besar di Pringsewu, memahami betul kebutuhan dan harapan masyarakat Pringsewu.
"Dengan slogan *Makmur, Mandiri, Aman, Kondusif, Maju, Unggul, dan Religius*, saya yakin visi ini bisa terwujud jika saya dan Umi Laila diberi kepercayaan untuk memimpin Pringsewu," ujar Riyanto.
Di hari terakhir pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Pringsewu, tercatat empat pasangan calon yang telah resmi mendaftarkan diri.
Setelah seluruh persyaratan dinyatakan lengkap, KPU Pringsewu akan memberikan surat pengantar untuk pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Abdul Muluk, Lampung.
Editor : Indra Siregar