get app
inews
Aa Text
Read Next : Resmi! Ini Dia 5 Anggota KPU Pringsewu Terpilih Periode 2024-2029

Panwascam Pagelaran Libatkan Pemuda untuk Kawal Pilkada 2024 yang Bersih dan Jujur

Rabu, 25 September 2024 | 09:56 WIB
header img
Ketua Panwascam Pagelaran Kabul Aulia memberikan pemaparan kepada pemuda setempat dalam sosialisasi pengawasan partisipatif Pilkada 2024 di Aula RM Zella, Pekon Sukaratu,Foto: istimewa

PRINGSEWU,iNewsPringsewu.id-Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Pagelaran menggelar Sosialisasi Partisipatif dalam rangka mendukung tahapan kampanye Pilkada 2024 di Aula RM Zella, Pekon Sukaratu, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pringsewu, pada Selasa (24/09/2024). Acara ini bertujuan untuk mendorong peran aktif pemuda dalam pengawasan Pilkada demi terciptanya proses pemilihan yang kondusif, transparan, dan bebas dari kecurangan.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Koordinator Sekretariat Kabupaten Pringsewu Eko Subagio, Ketua Panwascam Pagelaran Kabul Aulia, anggota Panwascam Pagelaran M. Dzaki Arrahman dan Rafiqi Ma’sum, serta Kepala Sekretariat Pagelaran beserta jajarannya. 

Dalam sambutannya, Ketua Panwascam Pagelaran Kabul Aulia menekankan pentingnya peran pengawasan partisipatif. "Pengawasan ini sangat penting demi terwujudnya Pilkada yang damai, jujur, dan adil. Pemuda diharapkan bisa menjadi pengawas aktif, tidak hanya sebagai pemilih," ujarnya.

Eko Subagio menambahkan, pemuda memiliki peran strategis dalam menciptakan Pilkada yang bebas dari politik uang. "Kami mengimbau agar semua pihak, terutama pemuda, membantu menjaga Pilkada ini tetap bersih, karena dari sinilah kita bisa menghasilkan pemimpin yang berkualitas untuk lima tahun ke depan," ucapnya.

Sosialisasi tersebut juga menghadirkan narasumber dari Kejaksaan Negeri Pringsewu, Martin Josen Saputra, S.H., M.Kn., serta I Made Indra Wijaya, S.H., M.H., dari Polres Pringsewu, yang memberikan materi terkait aspek hukum dan keamanan dalam penyelenggaraan Pilkada.

Dengan keterlibatan pemuda dalam pengawasan, diharapkan Pilkada 2024 di Kabupaten Pringsewu dapat berjalan lancar, aman, dan sesuai dengan prinsip demokrasi yang sehat.

Editor : Indra Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut