PRINGSEWU,iNewsPringsewu.id--Pekon Sumber Agung Kecamatan Ambarawa Kabupaten Pringsewu menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG), yang dilaksanakan di Aula Balai Pekon Sumber Agung. Kegiatan ini guna merencanakan kelangsungan pembangunan di tahun 2024 baik fisik maupun non fisik, Senin (09/01/2023).
Turut hadir dalam musyawarah Perencanan Pembangunan tersebut, Kepala Pekon Agus Wahyono, Ketua BHP beserta anggota, Camat Eko Purwanto S.Si., Bhabinkamtibmas Bripka Bambang Desmanto, Babinsa Serda Suhari, Perangkat Pekon, Kader Ponyandu, Ketua Rt, LPM, Pengurus Bumdes, Bidan Desa, KPM, PPL Pertanian,Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Pendamping lokal Desa, Serta Masyarakat Sumber Agung.
Dalam sambutannya kepala pekon Agus Wahyono menyampaikan dalam Musrenbang ini dari bapak dan ibu agar dapat mengusulkan pembangunan yang di prioritaskan, salah satu yang di usulkan dari masyarakat Perbaikan Irigasi, Pengaspalan, Rabat Beton, Dravnase dan Pupuk yang menjadi usulan prioritas musyawarah tersebut.
Pembangunan di Pekon Sumber Agung Insya Allah dapat terlaksana dengan baik, dan dapat dinikmati oleh masyarakat banyak, selain itu masyarakat dapat bersama-sama menjaga dan merawat pembangunan ini.
Antusias warga sangat baik dalam menyambut pembangunan yang akan datang," ungkap Agus Wahyono.
Selanjutnya, dalam kesempatan yang sama Bripka Bambang Desmanto menyampaikan kepada awak media semoga dalam musyawarah perencanaan pembangunan ini dapat berjalan lancar, serta hasil dari Musyawarah dapat terlaksana degan baik", terangnya.
Editor : Indra Siregar