get app
inews
Aa Text
Read Next : Apel Siaga Bawaslu Pringsewu: Tegas Awasi Pemilu, Tertibkan APK di Masa Tenang

Sosialisasi Pengambilan Pupuk Bersubsidi di BPP Pringsewu Memastikan Ketersediaan Pupuk untuk Petani

Kamis, 22 Februari 2024 | 23:19 WIB
header img
Sosialisasi ini, diharapkan petani dapat memahami prosedur pengambilan pupuk bersubsidi,Kamis,(22/02/2024).Foto iNewsPringsewu.id/Budi

PRINGSEWU,iNewsPringsewu.id-sosialisasi mengenai pengambilan pupuk bersubsidi di Badan Penyuluhan Pertanian (BPP) Kabupaten Pringsewu digelar dengan dihadiri oleh kelompok tani dari tiga kecamatan, yakni Sukoharjo, Gadingrejo, dan Adiluwih,Kamis,(22/02/2024).

Nara sumber dalam acara ini adalah Kabid Perencanaan, Ibu Sri Emilia dari KSP, serta Pak Joko Prabowo, Kabid Penyuluhan dari Dinas Pertanian Kabupaten Pringsewu. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada kelompok tani dari tiga kecamatan tersebut mengenai pengambilan pupuk bersubsidi pada masa tanam saat ini.

Dalam penjelasannya, Ibu Sri Emilia menekankan pentingnya pengambilan pupuk bersubsidi agar kondisi kebutuhan pupuk petani tercukupi. Hal ini bertujuan untuk mencegah kelangkaan pupuk yang dirasakan oleh petani di Kabupaten Pringsewu.

Pak Joko Prabowo juga menambahkan bahwa melalui sosialisasi ini, diharapkan petani dapat memahami prosedur pengambilan pupuk bersubsidi dengan baik, sehingga proses distribusi pupuk dapat berjalan lancar dan tidak terjadi kelangkaan di lapangan.

Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan ketersediaan pupuk bersubsidi di Kabupaten Pringsewu dapat terjamin, sehingga petani dapat melakukan tanamannya dengan optimal dan hasil panen yang maksimal dapat tercapai.

Editor : Indra Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut