PESAWARAN,iNewsPringsewu.id– Ketua Tim Pemenangan pasangan calon (paslon) nomor urut 2, M. Nasir, menargetkan kemenangan mutlak bagi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pesawaran, Nanda Indira Bastian dan Antonius Muhamad Ali, dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.
Dalam keterangannya pada Minggu (6/10/2024), M. Nasir optimis bahwa pasangan ini akan menang di setiap kecamatan di Pesawaran. "Pasangan Nanda Indira Bastian dan Antonius Muhamad Ali diharapkan menang mutlak di seluruh kecamatan," ujarnya.
Pasangan ini mendapatkan dukungan dari 12 partai politik, baik yang berada di parlemen maupun non-parlemen, di antaranya Gerindra, Nasdem, PKS, PKB, PAN, PDIP, Perindo, PKN, Hanura, Garuda, PBB, dan Partai Prima.
Meski optimis dengan dukungan yang besar, M. Nasir tetap mengajak semua pihak untuk bekerja sama demi kesejahteraan masyarakat setelah Pilkada selesai. "Kita harus berjalan bersama-sama, karena tujuan akhirnya adalah kesejahteraan warga Pesawaran," jelasnya.
M. Nasir menegaskan bahwa pihaknya akan terus bergerak untuk memastikan kemenangan paslon nomor urut 2 dalam Pilkada Pesawaran. Ia menilai keberadaan lawan dalam kontestasi demokrasi merupakan hal yang wajar dan memilih untuk lebih fokus pada introspeksi diri. "Demokrasi berjalan karena kita menyadari kelemahan dan kelebihan kita," tambahnya.
Lebih lanjut, ia juga menyampaikan bahwa semua partai politik yang mendukung pasangan ini berkomitmen untuk tidak saling menjatuhkan, melainkan berfokus pada kesejahteraan masyarakat Pesawaran.
"Kami mengedukasi masyarakat bahwa demokrasi sejati adalah musyawarah dan mufakat, di mana antar-partai tidak saling menjatuhkan, tapi mengutamakan kesejahteraan warga Pesawaran," tutupnya.
Editor : Indra Siregar