get app
inews
Aa Text
Read Next : Syukuran Rumah Laras Tri Handayani, Dr. Fauzi Hadiri Acara sebagai Bakal Calon Bupati Pringsewu

Laras Tri Handayani: Sosok Muda yang Siap Dampingi Dr. Fauzi di Pilkada Pringsewu 2024

Minggu, 25 Agustus 2024 | 20:15 WIB
header img
Mukhlis Basri bersama putrinya, Laras Tri Handayani, calon Wakil Bupati Pringsewu 2024, yang siap melanjutkan perjuangan keluarga dalam dunia politik.Foto Istimewa

PRINGSEWU,iNewsPringsewu.id - Laras Tri Handayani, seorang tokoh muda yang lahir di Tanjung Karang pada 20 Juni 1998, kini menjadi sorotan publik sebagai calon Wakil Bupati Pringsewu dalam Pilkada serentak yang akan berlangsung pada 27 November 2024. Putri dari Drs. H Mukhlis Basri ini dikenal sebagai sosok yang memiliki pengalaman dalam dunia profesional dan organisasi.

Laras saat ini menjabat sebagai Asisten Manager di Iterkostel, sebuah posisi yang menunjukkan kemampuan manajerialnya. Selain itu, ia juga aktif dalam berbagai organisasi.Diantaranya Bendahara DPD Asosiasi Desa Kreatif Provinsi Lampung, serta menjadi anggota Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Provinsi Lampung dan DPD Pejuang Siliwangi Indonesia Provinsi Lampung. Keaktifannya di berbagai organisasi tersebut mencerminkan komitmennya dalam berkontribusi untuk masyarakat.


Dr. Fauzi dan Laras Tri Handayani resmi menerima rekomendasi dari PKB dan PDIP, siap membawa perubahan untuk Pringsewu dalam Pilkada 2024,Foto istimewa

Pada Pilkada Pringsewu 2024, Laras Tri Handayani akan berpasangan dengan Dr. Fauzi, mantan Wakil Bupati Pringsewu periode 2017-2022. 

Pasangan ini diusung oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Dukungan dari kedua partai besar ini memperkuat posisi mereka dalam kontestasi politik di Pringsewu.

Dengan latar belakang yang kuat dan dukungan politik yang signifikan, Laras Tri Handayani dan Dr. Fauzi diharapkan mampu membawa perubahan positif dan melanjutkan pembangunan di Pringsewu. 

Masyarakat kini menantikan visi dan program yang akan mereka tawarkan untuk masa depan di kabupaten Pringsewu.

Editor : Indra Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut