PESAWARAN,iNewsPringsewu.id, -Sang istri kerap digoda teman seprofesi sebagai pedagang sayur, seorang suami cemburu buta berduel membawa senjata tajam hingga lawannya tewas terkapar bersimbah darah.
Peristiwa tersebut terlihat di sebuah video pendek yang beredar di media sosial dan jejaring sosial menampilkan aksi sadis seorang pria menghujani seorang pedagang dengan senjata tajam hingga korban tewas dan terkapar bersimbah darah.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, video berdurasi 4 detik tersebut ternyata terjadi tadi pagi, Sabtu 11 Nopember 2023 pukul 09.00 WIB di Pasar Tradisional Gedongtaaan Kabupaten Pesawaran. Korbannya Aan (47) warga Desa Sukadadi kecamatan setempat.
Korban Aan diduga tumbang lantaran dia tidak siap ketika pelaku yang informasinya adalah teman korban tiba-tiba datang langsung berkelahi dan menikam korban hingga meninggal bersimbah darah.
Akibat tikaman itu, korban mengalami lima luka tusuk di bagian dada , satu luka tusuk di bagian mulut, bibir kemudian luka bagian pergelangan dan telapak tangan.
Walaupun perkelahian itu terjadi di depan orang banyak, tapi tidak ada yang berani melerai pertikaian mereka karena pelaku membawa senjata tajam.
Informasi terbaru, diketahui pelaku bernama Firmansyah (41) warga Desa Sukaraja Kecamatan Gedongtataan, Kabupaten Pesawaran telah diamankan pihak kepolisian.
Menurut Bhabinkamtibmas Desa Sukaraja Aipda Anderson Victori penikaman tersebut dikarenakan pelaku cemburu buta terhadap korban yang sering menggoda istri pelaku. Istri pelaku juga berdagang dipasar setempat.
Sebelum kejadian pelaku berniat untuk menjemput istrinya, namun setibanya di sana pelaku melihat istrinya sedang mengobrol dengan korban sehingga pelaku hilaf dan langsung menikam korban secara membabi-buta.
"Setelah melakukan aksi kejam terhadap korban, pelaku langsung berlari menuju Desa Padang Manis Kecamatan Way Lima. Kemudian pelaku menyerahkan diri dengan menghubungi saya selaku Bhabinkamtibmas Desa Sukaraja,” kata Anderson seperti dikutip laman waktuindonesia.id.
Anderson menambahkan, dirinya bersama Kanit Reskrim Polsek Gedong Tataan langsung menjemput pelaku dan mengamankan pelaku ke Polres Pesawaran, berikut barang bukti kejahatan guna pemeriksaan lebih lanjut.
Editor : Hardi Suprapto
Artikel Terkait