PESAWARAN,iNews.id- Calon Anggota Legislatif (Caleg) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Putri Zulkifli Hasan, bersama Muklis Caleg DPRD Kabupaten Pesawaran Dapil 1 dari PAN, menggelar sosialisasi di Desa Bernung, Kecamatan Gedongtataan.
Pertemuan tersebut turut dihadiri oleh Ketua DPD PAN Pesawaran, Paisaludin. Mereka berharap para Caleg PAN yang terpilih dapat membantu kepentingan masyarakat di tingkat kabupaten, provinsi, maupun pusat, terlebih jika pasangan Prabowo-Gibran berhasil menang pada Pilpres 14 Februari mendatang.
Dalam sambutan singkat, Putri Zulkifli Hasan memberikan peringatan kepada masyarakat untuk cerdas dalam menentukan pilihan. Ia menekankan pentingnya memilih Caleg yang amanah dan bersedia bertemu dengan masyarakat.
"Hati-hati mendekati pemilihan, pilihlah Caleg yang kita kenal dan amanah. Jangan tergoda oleh hadiah atau kunjungan malam yang tidak jelas maksudnya. Pilihlah Caleg yang sungguh-sungguh bisa membantu kepentingan masyarakat," ajak Putri.
Putri Zulkifli Hasan juga mengajak penduduk Desa Bernung, terutama di Kecamatan Gedongtataan, untuk memilih Caleg yang sudah dikenal dan memiliki track record amanah. Ia khususnya merekomendasikan Pak Muklis di Dapil 1 sebagai pilihan yang diharapkan dapat mewakili dengan baik kebutuhan dan aspirasi masyarakat.
Dalam mengakhiri sambutannya, Putri berharap agar para Caleg terpilih dapat tetap tegak lurus dan istiqamah dalam menjalankan tugasnya, serta selalu berkomunikasi dengan masyarakat untuk memahami dan memenuhi kebutuhan mereka.
Editor : Indra Siregar
Artikel Terkait