get app
inews
Aa Text
Read Next : Pekon Blitarejo Bangun Drainase ,Warga Apresiasi Upaya Tingkatkan Ketahanan Pangan

Pertemuan Koordinasi pelaksanaan Gerakan Pekerja Perempuan Sehat Produktif

Kamis, 14 Juli 2022 | 18:36 WIB
header img
Kegiatan Pertemuan Koordinasi pelaksanaan Gerakan Pekerja Perempuan Sehat Produktif (GP2SP) Tingkat Kabupaten Pringsewu Tahun 2022.Foto iNewsPringsewu.id/Ponidi

PRINGSEWU,iNewsPringsewu.id-Asisten Pemerintahan dan Kesra, Purhadi,Membuka Kegiatan Pertemuan Koordinasi pelaksanaan Gerakan Pekerja Perempuan Sehat Produktif (GP2SP) Tingkat Kabupaten Pringsewu Tahun 2022. Yang di laksanakan di Hotel Regency Kecamatan Gadingrejo. Kamis, (14/07/2022).

Acara tersebut turut di hadiri kepala Dinas Kesehatan, dr.Ulinoha, Kepala BPJS Kabupaten Pringsewu, Kepala BPJS Tenaga kerja, kepala UPT Puskesmas se Kabupaten Pringsewu. Perwakilan dari OPD terkait, Serta tamu undangan yang telah ditentukan. 

Narasumber pada kesempatan ini adalah, Shinta Novarianti, Analis Kesehatan Kerja Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Mugi Rahayu,Analis Kesehatan Ibu dan Anak Dinas Kesehatan Provinsi Lampung. 

Purhadi,Saya atas nama Pemerintah kabupaten Pringsewu, mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang tulus kepada seluruh pihak yang telah bersinergi ikut berperang aktif pada pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas mewujudkan pembangunan sumber daya manusia seutuhnya di kabupaten Pringsewu. 

Semoga apa yang kita laksanakan pada hari ini akan selalu mendapat karunia dan keberkahan serta memberikan manfaat yang sebesar-besarnya untuk masyarakat kabupaten Pringsewu yang kita cintai.

Dalam rangka menunjang keberhasilan pembangunan dan mendukung pencapaian target sustainable development goals (SDG's) yang telah disepakati dunia internasional. 

Pemerintah dan dunia usaha diharapkan dapat selalu meningkatkan produktivitas melalui upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia sehingga mampu meningkatkan kesejahteraan dan daya saing di era globalisasi.

Partisipasi perempuan dalam kegiatan ekonomi bukan merupakan fenomena yang baru di Indonesia. Seperti yang kita ketahui bersama, jumlah pekerja perempuan setiap tahun semakin meningkat. 

Perlindungan terhadap kesehatan dan keselamatan kerja pada pekerja perempuan masih belum mendapat perhatian sebagaimana yang diharapkan, sehingga dapat berdampak terhadap daya tahan kemampuan kerja dan produktivitas kerja pekerja perempuan berperan sebagai subjek dan objek pembangunan kesehatan

Editor : Indra Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut