"Kasihan Nelayan, hasil tangkapan melimpah tapi harganya murah." Celetuknya.
"Padahal tadi pagi sampe siang di kampung ,orang dagang keliling ikan tongkol ukuran sekilo 7 ekor masih harga Rp.23.000, sekarang saya lihat sendiri di TPI Kota Agung ikan tongkol di lelang sama tapi ukurannya lebih besar, 5 ekor dalam sekilonya."ungkapnya.
Banyaknya hasil tangkapan ikan tongkol juga terlihat di Pantai Somil Wonosobo ,nelayan pancing Karang Anyar
hampir setiap perahu membawa pinggir satu hingga dua polipom berukuran 50 kilo gram dan di jual kepengepul Rp.20.000 hingga Rp.23.000 dalam satu kilogram.
Sangking banyaknya ikan tongkol hasil tangkapan nelayan pancing Karang Anyar juga membuat pengepul tidak sanggup menampung, sehingga ada yang di bawa ke Kota Agung ada juga yang di jual secara online.
"Dari pagi hingga siang perahu nelayan pancing sudah minggir dan semuanya along ikan tongkol, sangking banyaknya pengepul tak sanggup menampung."jelas Sudiono nelayan Somil.
" Nelayan tadi banyak yang bingung karena pengepul pada mundur, akhirnya ada yang di bawa ke Kota Agung ada juga yang di bawa pulang untuk di jual keliling dan online." punkas Nelayan Somil.
Editor : Hardi Suprapto