get app
inews
Aa Read Next : Kodim 0424 Tanggamus Menggelar Jumat Berkah untuk Masyarakat

Ketua Komisi 3 Ungkap Visi Pembangunan Berkelanjutan di Ulang Tahun ke-15

Senin, 25 Maret 2024 | 09:06 WIB
header img
Ketua Komisi 3 DPRD Kabupaten Pringsewu, Sagang Nainggolan,Senin,(25/03/2024).Foto iNewsPringsewu.id/Sagang

PRINGSEWU,iNewsPringsewu.id-Ketua Komisi 3 DPRD Kabupaten Pringsewu, Sagang Nainggolan, menyatakan harapan agar kabupaten ini tidak hanya berkembang dalam slogan, namun juga mewujudkan kemajuan nyata dalam berbagai aspek.

Nainggolan menekankan pentingnya peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) sebagai salah satu syarat utama Pringsewu untuk menjadi lebih kompetitif. 

“SDM di Pringsewu sebenarnya sangat bagus, hanya tinggal bagaimana pemerintah daerah dapat mengoptimalkannya dengan cara memberdayakan, bukan memperdayakan,” ujar Nainggolan,Senin,(25/03/2024).

Lebih lanjut, beliau menyoroti lokasi strategis Pringsewu sebagai pusat jasa, perdagangan, bisnis, pendidikan, dan kesehatan. 

Kondisi geografis ini memungkinkan Pringsewu untuk menjangkau daerah-daerah tetangga seperti Pesawaran, Lampung Tengah (Lamteng), Tanggamus, bahkan Lampung Barat (Lambar) dan pesisir, menciptakan peluang besar untuk pengembangan ekonomi dan sosial.

Nainggolan juga menambahkan bahwa masyarakat Pringsewu terkenal dengan keramahannya terhadap investasi dan terbuka terhadap semua suku, agama, dan golongan. 

Faktor-faktor ini menjadikan Pringsewu tempat yang ideal untuk berinvestasi dan berkolaborasi dalam pembangunan.

Harapan nya ke depan ada tempat Pendopo yg layak karena Kab.Pringsewu minim tempat rekreasi keluarga.

Dalam kesempatan tersebut, Nainggolan mengungkapkan doa dan harapannya, “Semoga Pringsewu menjadi kota yang berdaya saing di semua bidang, dan menjadi kota tempat tinggal yang aman dan nyaman bagi semua golongan.”

Perayaan ulang tahun Kabupaten Pringsewu ke-15 ini menjadi momentum penting bagi seluruh masyarakat dan pemerintah daerah untuk bersatu dalam mewujudkan visi Pringsewu sebagai kabupaten yang maju, berdaya saing, dan inklusif. 

Semangat baru ini diharapkan dapat membawa Pringsewu ke tingkat yang lebih tinggi dalam kancah regional maupun nasional.

Editor : Indra Siregar

Follow Berita iNews Pringsewu di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut