get app
inews
Aa Read Next : 23 Desa di Pesawaran Terima Ribuan Buku dan Perangkat Teknologi dari Perpusnas RI

DPC GWI Pesawaran Resmi Terdaftar di Kesbangpol Pesawaran, Siap Jalankan Misi Jurnalisme Profesional

Jum'at, 09 Agustus 2024 | 05:36 WIB
header img
Ketua DPC GWI Pesawaran, Nasoba, menerima Surat Tanda Laporan Keberadaan (STLK) dari Kepala Kesbangpol Pesawaran, Syukur, S.Ag., M.M., sebagai tanda resmi terdaftarnya DPC GWI Pesawaran di Kesbangpol Kabupaten Pesawaran.Foto istimewa

PESAWARAN,iNewsPringsewu.id- Dewan Pimpinan Cabang Gabungan Wartawan Indonesia (DPC GWI) Kabupaten Pesawaran, dengan nomor registrasi 047/SK-DPC/03/2024, kini resmi terdaftar di Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Pesawaran. Kantor DPC GWI Pesawaran berlokasi di Dusun Induk, Desa Hanau Brak, Kecamatan Padang Cermin. Keabsahan ini ditandai dengan diterbitkannya Surat Tanda Laporan Keberadaan (STLK) oleh Kesbangpol Pesawaran pada Kamis (08/08/2024).

Sebelum memperoleh STLK, DPC GWI Pesawaran telah menyelesaikan seluruh berkas persyaratan sesuai dengan SOP yang ditetapkan oleh Kesbangpol setempat. Ketua DPC GWI Pesawaran, Nasoba, mengungkapkan rasa syukur atas terdaftarnya organisasi ini secara resmi di Kesbangpol.

"Syukur Alhamdulillah, DPC GWI Pesawaran telah resmi terdaftar dan telah menerima Surat Tanda Laporan Keberadaan dengan nomor 220/11/VI.01/2024. Sesuai dengan moto DPC GWI Pesawaran, kami akan bekerja secara profesional sesuai dengan kode etik jurnalistik dan transparansi," ucap Nasoba singkat.

Kepala Kesbangpol Pesawaran, Syukur, S.Ag., M.M., dalam kesempatan tersebut, memberikan saran kepada pengurus dan anggota DPC GWI Pesawaran. Ia menekankan pentingnya organisasi untuk tidak hanya didirikan dan terdaftar, tetapi juga tumbuh dan berkembang menjadi lembaga yang dapat mengayomi, baik dalam organisasi maupun di masyarakat.

"Berorganisasi bukan hanya sekadar didirikan atau terdaftar, tetapi harus tumbuh dan berkembang untuk menjadi pengayom, baik dalam kelembagaan maupun di masyarakat," kata Syukur.

Lebih lanjut, Syukur mengingatkan bahwa tujuan pembentukan organisasi bukan untuk kepentingan pribadi, melainkan untuk kemaslahatan orang banyak. "Saya berharap ke depannya GWI dapat menjalin komunikasi yang baik dengan Pemerintah Kabupaten Pesawaran untuk bersama-sama memajukan Bumi Andan Jejama," pungkasnya.

Editor : Indra Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut