PRINGSEWU,iNewsPringsewu.id — Silaturahmi penuh kehangatan antara Calon Gubernur Lampung, H. Rahmad Mirzani Djausal, dengan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pringsewu, H. Riyanto dan Umi Laila, serta KH. Sujadi, hadir dalam Pengajian Triwulan Muslimat NU di Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pringsewu, pada Minggu (10/11/2024). Acara yang berlangsung di Pekon Tanjung Dalam ini memperlihatkan komitmen kuat untuk bersama-sama membangun Pringsewu yang makmur menuju "Indonesia Emas."
KH. Sujadi, Ketua Muhtasyar NU Pringsewu, dalam sambutannya mengajak masyarakat untuk mendukung perjuangan ini dengan penuh kebersamaan, didampingi tausiyah dari KH. Tohari. “Pringsewu MAKMUR: Mandiri, Aman, Kondusif, Maju, Unggul, dan Religius adalah cita-cita bersama yang akan kami wujudkan bersama para ulama,” ujar KH. Sujadi.
Dalam pidatonya, H. Mirza mengapresiasi dukungan masyarakat Lampung, khususnya Pringsewu, yang telah berkontribusi besar dalam Pilpres yang lalu. Ia menjelaskan, Prabowo Subianto ingin membalas kepercayaan masyarakat dengan mendukung penuh pencalonan pasangan Riyanto-Umi di Pringsewu serta pasangan RMD-Jihan untuk Lampung. Prabowo berkomitmen untuk membangun Pringsewu dan Provinsi Lampung, salah satunya melalui peningkatan sektor pertanian dengan memperbaiki akses pengairan serta meningkatkan subsidi pupuk.
Menutup acara, Mirza mengingatkan masyarakat untuk hadir pada tanggal 27 November 2024 dan menggunakan hak pilih. “Jangan lupa, coblos nomor tiga untuk Pringsewu Makmur dan nomor dua untuk Lampung Maju,” ujar Mirza, disambut antusias oleh hadirin.
Dengan slogan “Bakul Kopi Jadi Bupati,” pasangan H. Riyanto-Umi Laila bertekad membawa perubahan signifikan bagi Pringsewu, bersama-sama membangun masyarakat yang sejahtera dan makmur.
Editor : Indra Siregar