Seorang Nelayan Hilang di Pantai Siging Pesisir Barat

Tim iNewsPringsewu.id
Pencarian korban Tenggelam (Foto dokumentasi)

PESISIRBARAT,iNewsPringsewu.id-Tim SAR mencari seorang nelayan hilang di perairan Pantai Siging, Pekon Pardasuka, Kecamatan Ngaras, Kabupaten Pesisir Barat

Melibatkan tim gabungan Basarnas, BPBD, Polairud, polsek, koramil, nelayan, dan masyarakat. 

Nelayan bersama tiga rekannya digulung ombak, sejak Rabu siang 6 Juli 2022 pukul 10.30 WIB.

Tiga nelayan Pekon Sukarame Bernama Wanto, 35 tahun, Sulaeman, 29 tahun, Suhaili, 35 tahun, bersama seorang nelayan Pekon Pardasuka, Bram Slamet, 35 tahun.

Berangkat melaut menggunakan perahu jukung ,Perahu dihantam ombak besar hingga terbalik sekitar pukul 10.30 WIB.Tiga orang menyelamatkan diri dengan berenang.

Sementara Wanto hilang tergulung ombak karena tidak bisa berenang.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah Pesisir Barat bersama kepolisian melakukan penyisiran seputar Pantai Siging hingga sore. 

Nelayan hilang belum ditemukan. Melibatkan tim gabungan Basarnas, BPBD, Polairud, polsek, koramil, nelayan, dan masyarakat. 

Editor : Indra Siregar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network