PRINGSEWU,iNewsPringsewu.id-Kendaraan box bernomor Polisi BE 8104 BM terperosok di bekas galian pemasangan gorong gorong.Sabtu,(24-09-2022)
Saat melintas dilokasi kejadian, roda belakang terperosok dibekas timbunan pemasangan beton gorong-gorong.
Badan truk menutupi sebagian badan jalan sehingga arus lalu lintas dari kedua arah mengalami kemacetan panjang di Jalan Lintas Barat Sumatera ,Ahmad Yani depan dr ubad Kabupaten Pringsewu.
Anggota Polantas diterjunkan ke TKP langsung melakukan sistem buka tutup untuk mengurai kemacetan.
Pengemudi truk box yang terperosok, Yono menjelaskan, sebelumnya jalur yang dilaluinya bisa digunakan oleh kendaraan lain, akan tetapi apes saat kendaraan miliknya tersebut melintas malah terperosok dan tidak bisa bergerak.
Saat kejadian sedang dalam perjalanan dari bandar Lampung menuju Talang Padang dan membawa muatan sembako.
Kanit Patroli Aiptu Joko Prihandoko mengatakan, kejadian terperosoknya kendaraan box bermuatan sembako melaju dari arah bandar Lampung menuju Pringsewu.
Menghindari kemacetan lebih panjang Pihaknya menerjunkan sejumlah personel untuk melakukan penjagaan dan pengaturan arus lalin di lokasi dengan menerapkan sistem buka Tutup.
Editor : Indra Siregar
Artikel Terkait