Lampung Fair Masyarakat Bisa Mengetahui Information Kabupaten Tanggamus

Hardi Suprapto
Pemkab Tanggamus ikut serta Lampung Fair 2022 di Pusat Kebudayaan dan Olahan (PKOR) Way halim Bandar Lampung,Foto iNewsPringsewu.id/Humas Pemkab Tanggamus

TANGGAMUS,iNewsPringsewu.id-Bupati Tanggamus Hj. Dewi handajani SE. MM, Menghadiri Pembukaan Lampung Fair 2022 di Pusat Kebudayaan dan Olahan (PKOR) Way halim Bandar Lampung.

Turut hadir mendampingi Bupati, Wakil Bupati Tanggamus Hi. AM. Syafi’i, Para Forkopimda Tanggamus, Para Asisten, Ketua TP.PKK Hj. Sri Nilawati Safi’i, Ketua dekrenasda Nurani lubis, Para KAOPD, dan Para Camat Se-kabupaten Tanggamus.

Gubernur Provinsi Lampung, Arinal Djunaidi, secara resmi membuka acara Lampung Fair dengan pemukulan alat musik Cetik dengan diikuti oleh jajarannya. Yang dimana Lampung Fair Tahun 2022 yang mengambil tema “Lampung as The Gateaway to The Sumatra Business World” digelar pada 29 Oktober sampai 13 November 2022.

 Dalam sambutannya, Arinal Djunaidi menyampaikan apresiasinya terhadap Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Lampung telah menyelenggarakan Lampung Fair 2022 ini, guna meningkatkan perekonomian masyarakat Lampung pasca dilanda pandemi Covid-19.

“Mudah-mudahan dalam pelaksanaan selam 13 hari kedepan tidak ada halangan. Kali ini 70% terisi dari UMKM, ekonomi di Lampung betul-betul terbaik dan berelasi dengan pengurangan kemiskinan 2,3% karena UMKM. Dari sini lah kebijakan penumbuhan ekonomi kerakyatan orientasi harus disepakati bersama Bupati.,” kata Arinal.

Editor : Indra Siregar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network