Persiapan Pemilu Serentak Memasuki Tahap Kunci: Ribuan Alat Coblos Tiba di Gudang Logistik KPU

Hardi Suprapto
Distribusi Logistik Dengan Pengamanan dari Polres Pringsewu,Kamis,(30/11/2023).Foto iNewsPringsewu.id/Humas Polres Pringsewu

PRINGSEWU,iNewsPringsewu.id-menjadi momentum penting bagi persiapan Pemilu 2024 di Kabupaten Pringsewu dengan kedatangan ribuan alat coblos (Basola) yang disiapkan untuk pemungutan suara. Gudang penyimpanan logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) menjadi saksi penerimaan 4.836 pcs alat coblos, yang terdiri dari busa, paku, dan benang.

Distribusi logistik pemilu ini tidak hanya menjadi sorotan karena jumlahnya yang besar, tetapi juga mendapatkan pengamanan ketat dari aparat kepolisian Polres Pringsewu. Kasat Samapta AKP Safri Lubis menegaskan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen Polres Pringsewu untuk mendukung kelancaran pelaksanaan Pemilu 2024.

"Pengamanan logistik pemilu ini dilakukan dengan ketat oleh Polisi. Hal ini untuk memastikan semua tahapan pesta demokrasi di Kabupaten Pringsewu dapat berlangsung dengan aman dan lancar," ujar Kasat Samapta Kamis (30/11/2023) siang.

Nurudin, Kasubag Logistik KPU Kabupaten Pringsewu, menambahkan bahwa sejumlah logistik Pemilu, termasuk kotak suara, tinta, bilik suara, segel, pastikan, tanda pengenal, dan Alat Tulis Kantor, juga telah tiba di kantor KPU sebelumnya. Semua logistik ini dengan cermat disimpan di gudang KPU sebelum akan didistribusikan ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) di seluruh Kabupaten Pringsewu.

Tahapan ini mencerminkan persiapan matang KPU dan aparat kepolisian, memastikan Pilkada 2024 berjalan dengan baik dan memberikan kesempatan kepada warga Pringsewu untuk berpartisipasi dalam proses demokrasi dengan aman dan nyaman.

Editor : Indra Siregar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network