Penemuan Jasad di Bawah Jembatan Gedong Tataan, Polisi Ungkap Identitas Korban

Rahmad
Polisi melakukan olah TKP di lokasi penemuan jasad yang terbungkus kain seprai di bawah Jembatan Way Binong, Gedong Tataan, Pesawaran, pada Selasa (20/8/2024).Foto Tangkapan Layar

PESAWARAN,iNewsPringsewu.id - Kasus penemuan jasad yang terbungkus kain seprai di bawah Jembatan Way Binong, Desa Way Layap, Gedong Tataan, mulai menemukan titik terang. Polres Pesawaran mengungkap bahwa korban yang ditemukan pada Selasa (20/8/2024) itu telah hilang sejak Minggu (18/8/2024) lalu.

Kasat Reskrim Polres Pesawaran, Iptu Devrat Aolia Arfan, saat dikonfirmasi pada Rabu (21/8/2024), mengungkapkan bahwa identitas korban telah berhasil diidentifikasi. Korban diketahui berinisial WS, seorang pria berusia 25 tahun yang merupakan warga Lampung Selatan.

Identitas korban terungkap setelah dilakukan koordinasi dengan Polres Lampung Selatan menyusul laporan kehilangan yang dibuat oleh keluarga korban. Keluarga tersebut kemudian diarahkan ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk mengklarifikasi temuan jasad.

“Keluarga mengonfirmasi bahwa WS telah hilang selama tiga hari sebelum jasadnya ditemukan,” ujar Iptu Devrat. 

Saat ini, polisi masih menunggu hasil forensik untuk memastikan penyebab kematian korban serta terus melakukan penyelidikan lebih lanjut.

​​​​​​

Editor : Indra Siregar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network