BANDARLAMPUNG,iNewsPringsewu.id– Wali Kota Bandar Lampung, Hj. Eva Dwiana, menghadiri sekaligus meresmikan Mall Pelayanan Publik (MPP) Kota Bandar Lampung yang terletak di Jalan Dokter Susilo, Sumur Batu, Teluk Betung Utara, pada Jumat (20/9/2024). Gedung ini diharapkan menjadi pusat pelayanan masyarakat di berbagai sektor, termasuk perizinan usaha, pendidikan, ketenagakerjaan, dan perindustrian.
Dalam sambutannya, Hj. Eva Dwiana menyampaikan bahwa MPP ini merupakan salah satu fasilitas eksklusif yang disiapkan untuk memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat Bandar Lampung. "Kami berharap gedung ini dapat memberikan pelayanan terbaik bagi warga Bandar Lampung," ujar Wali Kota.
Dari 10 lantai yang ada, lima lantai akan langsung digunakan untuk memberikan berbagai layanan kepada masyarakat. Salah satu fitur utama yang diusung adalah program "Seribu Wajah", yang akan memanfaatkan teknologi CCTV untuk memantau situasi di seluruh RT di Kota Bandar Lampung secara real time dari lantai 5.
"Lewat lantai 5 ini, kita akan bisa memantau kondisi di setiap RT, kelurahan, dan kecamatan secara langsung," jelas Hj. Eva Dwiana. Selain itu, lantai 7 akan disediakan khusus untuk tenaga ahli Pemkot Bandar Lampung yang berasal dari berbagai latar belakang, termasuk tokoh agama, tokoh masyarakat, serta mantan ASN.
"Nantinya, tenaga ahli ini akan memberikan masukan dan informasi kepada pemerintah kota demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat," tambahnya.
Mall Pelayanan Publik ini diharapkan dapat menjadi solusi inovatif dalam meningkatkan efisiensi layanan publik di Kota Bandar Lampung, sekaligus menciptakan kenyamanan bagi warga yang membutuhkan berbagai layanan administrasi.
Editor : Indra Siregar