Rakor Kecamatan Ambarawa Terkait Fenomena El Nino dan informasi dari BMKG

Paroha
Rapat Koordinasi (Rakor) sebagai wadah antara Pemerintah Kecamatan dan Pemerintah Pekon, Senin,(30/10/2023).Foto iNewsPringsewu.id/Dokumentasi

AMBARAWA,iNewsPringsewu.id- Meningkatkan koordinasi penyampaian informasi serta mempererat tali silaturahmi Pemerintah Kecamatan Ambarawa menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) yang dipimpin langsung oleh Camat Ambarawa bertempat di Aula Pertemuan Kecamatan Senin,(30/10/2023).

Rapat Koordinasi (Rakor) sebagai wadah antara Pemerintah Kecamatan dan Pemerintah Pekon, juga sharing informasi ataupun menyusun langkah-langkah bersama dalam menyelesaikan permasalahan yang ada di Kecamatan Ambarawa. 

Hadir pada kesempatan ini Budi Hartono Kapolsubsektor Ambarawa, Edi Darmansyah mewakili Dan Pos Persiapan Koramil Ambarawa serta Sagiman Kepala UPT Puskesmas Ambarawa. 

"Kami berharap Agenda Rakor ini menjadi Wadah sekaligus tempat untuk mencari Solusi terbaik dalam rangka memberikan Pelayanan kepada masyarakat, terimakasih atas kehadiran seluruh Kepala Pekon dan unsur Uspika Kecamatan Ambarawa, ujar Eko Purwanto Camat Ambarawa. 

Kepada Agus Purnomo Analis Kebencanaan Ahli Muda dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD ) serta Indra Heryadi Kesbangpol Kabupaten Pringsewu kami haturkan terimakasih atas kehadirannya dan mohon agar juga disampaikan terkait Informasi update yang dapat segera di tindaklanjuti oleh Pemerintah Kecamatan maupun Pekon, lanjut Eko pada pembukaan acara.

"Terkait Fenomena El Nino dan sesuai prediksi serta informasi dari BMKG, memang kemungkinan akan mulai turun hujan pada Bulan November ini namun fenomena El Nino bisa terjadi hingga Februari 2024. 

Maka ada beberapa hal yang perlu secara bersama disikapi oleh seluruh lapisan Pemerintah Kecamatan maupun Pekon khususnya Ambarawa antara lain Ketersediaan dan Sumber Air Bersih di masing-masing Pekon, Masatanam pagi para Petani, Kemungkinan besar terjadinya Kebakaran Lahan dibeberapa Pekon. 

Namun juga perlu dipersiapkan untuk menghadapi kemungkinan terjadinya Bencana Banjir di awal Penghujan, jelas Agus Purnomo mewakili Nang Abidin Hasan Kalaksa BPBD Kabupaten Pringsewu.

Pada sesi tanya jawab, Muhyidin Kakon Tanjunganom menyampaikan usulan Unit Ambulance bagi seluruh Pekon di Kecamatan Ambarawa. Untuk hal tersebut, kami juga mengingatkan perlunya dipersiapkan SDM yang mampu dan menguasai Teknik Pertolongan Medical First Respond ( MFR ) dalam proses pertolongan dan pendampingan Pasien yang akan dirujuk ke Faskes baik Pratama maupun Lanjutan. Karena ada Golden Time yang bisa dimaksimalkan dalam rangka memberikan pertolongan pada kasus-kasus tertentu,. lanjut Agus Purnomo merespon. 

Terkait Pesta Demokrasi yang sebentar lagi akan dilaksanakan, Camat Ambarawa juga mengingatkan kepada seluruh ASN agar tetap bersikap dan menjaga Netralitas.

Editor : Indra Siregar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network