get app
inews
Aa Text
Read Next : Penemuan Mayat Anonim Gegerkan Warga Pesisir Desa Rajabasa

Geger! Warga Temukan Mayat Misterius Terbungkus Seprai di Bawah Jembatan Waylayap

Selasa, 20 Agustus 2024 | 12:01 WIB
header img
Penemuan mayat misterius di bawah jembatan Desa Waylayap, Gedongtataan, membuat geger warga sekitar. Pihak kepolisian tengah menyelidiki kasus ini.Foto Tangkapan Layar

PESAWARAN,iNewsPringsewu.id- Warga Desa Waylayap, Kecamatan Gedongtataan, Kabupaten Pesawaran, dikejutkan dengan penemuan sesosok mayat pria di bawah jembatan dekat Komplek Kantor Pemkab Pesawaran pada Selasa pagi, sekitar pukul 07.30 WIB.

Mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh salah seorang marbot masjid di Dusun Binong, Desa Waylayap, yang tengah melintas di lokasi kejadian. Menurut Dwi, salah satu warga setempat, marbot tersebut melihat sebuah bungkusan selimut yang mencurigakan dan menduga isinya adalah mayat.

"Marbot masjid tadi yang pertama kali melihat, saat lewat di lokasi dia melihat ada bungkusan selimut yang diduga sesosok mayat.

Mengetahui hal tersebut, marbot segera melapor kepada aparat desa, yang kemudian meneruskan informasi tersebut kepada pihak kepolisian.

Menurut keterangan warga sekitar, mayat tersebut bukanlah penduduk setempat karena wajahnya tidak dikenal oleh warga di wilayah tersebut. "Kalau kami lihat, memang bukan warga sini, karena mukanya asing.

Wahyudi, salah satu warga yang juga berada di lokasi penemuan, menyatakan bahwa mayat tersebut diperkirakan berusia antara 35 hingga 40 tahun. "Mayat ditemukan sekitar pukul 07.30 WIB oleh warga sekitar. Dan diperkirakan usianya antara 35-40 tahun," jelas Wahyudi.

Saat ditemukan, kondisi mayat terbungkus kain seprai dan diduga telah meninggal lebih dari satu hari sebelum ditemukan. Pihak kepolisian segera membawa mayat tersebut ke RS Bhayangkara Bandarlampung untuk dilakukan otopsi guna mengetahui penyebab kematian.

"Saat ini, kami masih melakukan penyelidikan terkait kasus ini dan menunggu hasil otopsi," ujar pihak kepolisian yang menangani kasus ini. Penemuan ini masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut oleh pihak berwenang.

Editor : Indra Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut