PRINGSEWU,iNewsPringsewu.id- Atlit Pencak Silat Elang Samudera Batalyon Infanteri 7 Marinir kembali torehkan medali emas di Kejuaraan Tapak Suci UMPRI Se-Provinsi Lampung tahun 2022 yang dilaksanakan di Universitas Muhammadiyah Pringsewu, Lampung. Senin (04/09/2022).
Kejuaraan Tapak Suci UMPRI Se-Provinsi Lampung tahun 2022 ini dilaksanakan selama 3 hari, yang diikuti oleh kurang lebih 700 peserta dari berbagai cabang seluruh wilayah Lampung.
Atlit pencak silat Elang Samudera Yonif 7 Marinir berhasil merebut 2 medali emas yaitu di kelas F putra 70-75kg yang diraih oleh Serda Mar Akbar Dwi Kurniawan dan di kelas E Putra 65-70 kg diraih oleh Prada Mar Agung Dwi Kurniawan.
Prestasi yang telah diraih tersebut merupakan salah satu bentuk Program Prioritas dari Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono yaitu Meningkatkan Sumber Daya Manusia TNI-AL yang unggul dan profesional
Editor : Indra Siregar
Artikel Terkait