Kasat Binmas Iptu Mardiyono,Menyalurkan Bantuan Sosial Kepada Para Pengemudi Ojek dan Sopir Angkot

Paroha
Bersama Mahasiswa Salurkan Bantuan Sembako Pasca Kenaikan BBM.Foto iNewsPringsewu.id/Humas Polres Pringsewu

PRINGSEWU,iNewsPringsewu.id-Anggota Polres Pringsewu bersama elemen Mahasiswa Institut Bakti Nusantara (IBN) Pringsewu menyalurkan bantuan sosial kepada para pengemudi ojek dan sopir angkot.

Penyaluran bantuan sosial tersebut dipimpin Kasat Binmas Polres Pringsewu Iptu Mardiyono di sejumlah pangkalan ojek dan Angkot di wilayah Kota Pringsewu, Kamis (8/9/2022).

Kasat Binmas Iptu Mardiyono menyampaikan, bahwa pihaknya bersama Mahasiswa telah membagikan puluhan paket sembako yang diberikan langsung kepada para pengemudi transportasi.

“Hari ini kita salurkan kembali 30 paket sembako kepada pengemudi Ojek dan sopir angkot yang ada di Pringsewu

Kegiatan penyaluran paket bantuan sosial tersebut akan terus dilakukan secara bertahap dengan sasaran para warga yang terdampak adanya kenaikan harga BBM.

“Kita akan salurkan paket bantuan sembako secara bertahap, seperti kita ketahui bersama hari ini kita salurkan kepada para pengemudi Ojek dan Angkot dan di kesempatan berikutnya akan kita salurkan kepada warga terdampak lainnya," ungkapnya .

Editor : Indra Siregar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network