LAMPUNG,iNewsPringsewu.id-Rapat koordinasi Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB Jaya) Provinsi Lampung, yang diadakan kemarin, berhasil menghasilkan kesepakatan penting antara perwakilan dari 15 kabupaten dan kota se-Provinsi Lampung.
Pertemuan ini berlangsung di kantor DPD GRIB Jaya Provinsi Lampung dan dihadiri oleh Herman, Wakil Ketua 1 yang mewakili Dendi Albar, SH, bersama Wakil Ketua 2 Agustama, SP, Sekretaris Rega Yansen, dan Wakil Sekretaris Sadidi Hudli serta seluruh jajaran pengurus dari setiap daerah.
Acara ini diisi dengan diskusi intens yang berfokus pada pemantapan organisasi dan pengukuhan kepengurusan lokal dengan tujuan utama memperkokoh solidaritas dan kesatuan komando dalam mendukung visi nasionalisme, yaitu “NKRI Harga Mati.”
Menurut Herman, pertemuan tersebut tidak hanya sebagai ajang silaturahmi antar pengurus, tetapi juga sebagai platform strategis untuk merumuskan langkah-langkah konkrit dalam memperkuat struktur organisasi GRIB Jaya di tingkat kabupaten dan kota.
"Dengan terbentuknya Dewan Pimpinan Cabang (DPC) di setiap wilayah, kami berharap akan lebih mengoptimalkan upaya kami dalam mewujudkan persatuan dan kesatuan di antara rakyat Indonesia," ujar Herman.
Koordinasi ini juga menegaskan kembali komitmen semua pihak untuk bekerja bersama demi kemajuan Indonesia yang lebih baik, selaras dengan semangat persatuan yang menjadi ciri khas GRIB Jaya.
Editor : Indra Siregar
Artikel Terkait